OLAHAN PISANG

Sabtu, 12 Januari 2013

Manfaat Pisang



Pisang memiliki kandungan 99 kalori; 1,2 gr protein; 0,2 gr lemak; 25,8 mg karbohidrat; 0,7 gr serat; 8 mg kalsium; 28 mg fosfor; 0,5 mg besi; vitamin A 44 RE; vitamin B 0,08 mg; vitamin C 3 mg; dan air 72 gr. Karena kandungan gizi yang terdapat dalam buah pisang yang cukup banyak, maka buah pisang kaya akan manfaat yaitu sebagai berikut.
a.         Dapat menambah daya ingat dan meningkatkan kesehatan otak.
b.        Menjadi sumber tenaga. Karena buah pisang mudah di cerna dan gula yang terdapat di dalamnya dapat menjadi sumber tenaga.
c.         Melancarkan peredaran darah. Karena pisang memiliki kandungan kalium dan potassium yang tinggi yang berfungsi membantu sistem sirkulasi tubuh, melancarkan peredaran oksigen ke tubuh, mengatur tekanan darah menjadi normal, dan mengurangi resiko stroke.
d.         Menyehatkan usus. Karena pisang kaya akan serat yang mampu menghilangkan sembelit, serta mempertahankan dan memulihkan kesehatan usus.
e.         Bermanfaat bagi penderita liver.
f.         Meningkatkan mood. Karena terdapat kandungan vitamin B6 dalam pisang yang cukup tinggi.
g.        Bermanfaat bagi penderita anemia. Karena pisang mengandung Fe (zat besi) yang tinggi.
h.        Bermanfaat untuk ibu hamil. Karena mengandung asam folat yang mudah sekali di serap oleh janin.
i.          Bermanfaat bagi kecantikan.

2 komentar: